Sunday, 26 November 2017

Cara disable update windows 7

Update windows sebenarnya sangat di butuhkan untuk memperbaiki bugs ataupun menambal kelemahan yang ada pada sistem operasi windows itu sendiri.

Namun bagi sebagian orang fitur ini cukup mengganggu, apalagi jika kita sedang memiliki banyak pekerjaan dan auto update tersebut aktif tentu akan membuat suasana menjadi tidak baik.

Karena terkadang update windows ini juga cukup memakan kuota bahkan memakan waktu cukup lama jika update yang akan di lakukan cukup besar.

Tetapi fitur ini sebenarnya bisa kita matikan secara manual jika Anda tidak menginginkannya. Untuk menonaktifkan update windows pada windows 7, silahkan ikuti langkah berikut ini :

1. Masuk menu start, kemudian klik kanan pada Computer, lalu pilih Properties.


2. Kemudian pilih windows updates pada pojok kiri bawah.


3. Kemudian Pilih Change Settings pada pojok kiri atas.


4. Kemudian pada pilihan Please select an option pilih Never checks for update.


Maka secara otomatis update windows sudah tidak aktif lagi.

Untuk mengaktifkannya kembali, kita bisa mengganti pilihan menjadi salah satu pilihan pada pilihan Please select an option dengan memilih selain dari pilihan Never check for update.
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments